Pengaruh Kualitas Pertemanan terhadap Harga Diri Pada Santri

Main Article Content

Quroyzhin Kartika Rini
Nurul Qomariyah

Abstract

Harga diri adalah salah satu hal yang penting dalam perkembangan individu terutama remaja. Salah satu yang dapat mempengaruhi harga diri pada santri adalah kualitas pertemanan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas pertemanan terhadap harga diri para santri. Responden penelitian berjumlah 257 santri, dengan teknik pengambilan sampel non-probability sampling yaitu purposive sampling. Alat ukur yang digunakan adalah skala kualitas pertemanan dan skala harga diri. Hasil penelitian diketahui nilai F sebesar 9.468 dan signifikansi 0.002 (p<0.05) sehingga terdapat pengaruh kualitas pertemanan terhadap harga diri pada santri. Nilai R squared diketahui sebesar 0.036, yang berarti pengaruh kualitas pertemanan sebesar 3.6% terhadap harga diri sedangkan sisanya 96.4% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain diluar penelitian.


Kata kunci: Kualitas Pertemanan, Santri, Harga Diri


 


 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
RiniQ., & QomariyahN. (2022). Pengaruh Kualitas Pertemanan terhadap Harga Diri Pada Santri. Reslaj : Religion Education Social Laa Roiba Journal, 5(5), 2474 - 2481. https://doi.org/10.47467/reslaj.v5i5.2255
Section
Articles